Newest Post

Blogger news



-

Hujan Tak Kunjung Reda, 3 Pertandingan Tertunda

| Jumat, 07 Februari 2014
Baca selengkapnya »

 TULUNGAGUNG – Seperti dua hari sebelumnya, lapangan SMAN 1 Boyolangu sore ini (7/02) diguyur hujan. Bedanya, hari ini hujan mengguyur sebelum pertandingan dimulai. Seharusnya pertandingan ini diikuti oleh peserta dari SMAN 1 Kedungwaru (putri) melawan SMAN 1 Gondang (putri) dan sudah terlanjur mengumumkan line up, tetapi setelah itu tanpa diduga hujan turun dengan derasnya. Kejadian ini membuat pertandingan kembali ditunda dan dilanjutkan esok hari lagi.
TUNDA PERTANDINGAN: Akibat hujan yang terus mengguyur wilayah Boyolangu tiga pertandingan ditunda.

Hujan Tak Kunjung Reda, 3 Pertandingan Tertunda

Posted by : Unknown
Date :Jumat, 07 Februari 2014
With 1 komentar:

Ngepel-Ngepel Yukk

| Kamis, 06 Februari 2014
Baca selengkapnya »

GOTONG ROYONG: Nampak panitia bahu-membahu mengepel lapangan.
TULUNGAGUNG – Hujan yang tiba-tiba mengguyur wilayah Tulungagung sore ini (6/02) kembali membuat pertandingan SMABOY Basketball Cup Junior kedua (SBCJ2) kembali harus ditunda hingga esok hari. Sebenarnya sore ini sudah digelar 1 kali pertandingan peserta putrid antara SMPK Yos Soedarso Blitar dengan SMPN 1 Ngunut, yang dimenangkan oleh SMPK Yos Soedarso.
Pertandingan kedua pun digelar , antara SMPN 1 Ngunut melawan SMPN 1 Kauman. Tetapi pada ronde ke-2, hujan turun sangat deras dan terpaksa harus diberhentikan. Perolehan skor sementara adalah 11-10, dengan keunggulan SMPN 1 Ngunut.
Hujan deras yang mengguyur sore ini nampaknya membuat OSIS SMABOY harus bekerja keras untuk membuat lapangan basket menjadi kering kembali agar bisa melanjutkan SBCJ dan menjamin keselamatan para peserta. Mereka tampak bekerja sama mengelap dan mengepel lantai lapangan basket SMABOY. Kadang  tawa dan canda mereka keluarkan agar pekerjaan itu tidak melelahkan dan cepat selesai. Mereka juga tak malu bergaya di depan kamera para jurnalis lomba SMABOY MAD COMETITION (SMC) yang meliput jalannya event SBC 16 dan SBCJ 2 ini. Tak ada gurat lelah yang tampak dari wajah mereka, yang ada hanya senyuman dan keceriaan.
Pertandingan ke-2 hari ini pun terpaksa ditunda dan dilanjutkan besok pagi (7/02) seperti pertandingan antara SMAN 2 Blitar dengan SMKN 3 Boyolangu dan SMAN 2 Trenggalek melawan SMKN 2 Boyolangu.


NARSIS: Senyum semangat masih terlihat dibibir mereka

Ngepel-Ngepel Yukk

Posted by : Unknown
Date :Kamis, 06 Februari 2014
With 2komentar

Piala SBCJ Mulai diperebutkan, diawali dengan SMP 1 Ngunut vs SMPK Yos Soedarso

|
Baca selengkapnya »

TULUNGAGUNG– Teriakan semangat dari orang tua masing-masing peserta terdengar begitu meriah di lapangan SMAN 1 Boyolangu saat pertandingan baru saja dimulai. Sore ini adalah pertandingan pertama event SMABOY Basketball Cup Junior kedua (SBCJ2) yang tidak kalah serunya dengan SMABOY Cup (SBC) ke-16. Event SBCJ kedua kali ini mempertemukan peserta putri antara SMP Katholik Yos Soedarso Blitar dengan SMP Negeri 1 Ngunut.

SMADA Blitar KO Lawan SMKN 3 Boyolangu dilibas 27-10

|
Baca selengkapnya »

TULUNGAGUNG – Kelanjutan dari pertandingan yang sempat tertunda kemarin, dilaksanakan hari ini (6/02). Seperti yang kita ketahui, pertandingan kemarin sempat dihentikan karena hujan deras yang mengguyur wilayah Tulungagung. Pertandingan kemarin mempertemukan antara SMAN 2 Blitar dengan SMKN 3 Boyolangu, dengan skor sementara 10-9 untuk SMKN 3 Boyolangu. Pertandingan ini pun harus dimulai dari awal lagi dan skor yang telah diperoleh juga harus dimulai dari nol.

SMADA Blitar KO Lawan SMKN 3 Boyolangu dilibas 27-10

Posted by : Unknown
Date :
With 0komentar
Tag :

Detik Keberuntungan untuk Esemka

|
Baca selengkapnya »


ATRAKTIF: Tampak kapten dari SMADA Blitar sedang mendribble bola

TULUNGAGUNG – “Kecil-kecil cabe rawit”, kalimat itulah yang pantas menggambarkan pemenang event SBC pada babak penyisihan kedua pagi ini (6/02). Pertandingan ini mempertemukan peserta putri antara SMAN 2 Boyolangu dengan SMKN 2 Boyolangu.

Detik Keberuntungan untuk Esemka

Posted by : Unknown
Date :
With 0komentar
Tag :

Hujan Tak Memadamkan Kobaran Semangat Mereka

| Rabu, 05 Februari 2014
Baca selengkapnya »

TULUNGAGUNG – Hujan cukup deras yang mengguyur wilayah Tulungagung nampaknya membuat event pertandingan SMABOY Basketball Competition (SBC), terpaksa harus ditunda untuk sementara waktu. Pertandingan yang seharusnya dilaksakan pukul 15.00 WIB (5/02) ini ditunda karena keadaan lapangan yang licin dan tidak memungkinkan untuk diadakan pertandingan, serta untuk menjaga kesehatan dan keselamatan para pemain.

Hujan Tak Memadamkan Kobaran Semangat Mereka

Posted by : Unknown
Date :Rabu, 05 Februari 2014
With 0komentar

Panasnya Hari Pertama #SMUBOYCUP16

| Selasa, 04 Februari 2014
Baca selengkapnya »

TULUNGAGUNG-SMABOY Basketball Competition hari ini (4/02) telah dimulai. Pada pertandingan pertama, ada peserta putri dari SMAN 1 Campurdarat melawan SMAN 1 Karangan. Sayangnya, peserta dari SMAN 1 Campurdarat terlambat datang sehingga otomatis perserta dari SMAN 1 Karangan ditetapkan sebagai pemenangnya.

WAS-WAS: Bola melambung membuat kedua tim deg-degan
            Untuk pertandingan Tim kedua, ada peserta putra dari SMA Katholik Santo Thomas Aquino melawan SMAN 1 Karangan. Pertandingan ini berlangsung sangat menarik dan menegangkan. Mereka juga sangat  atraktif dalam memainkan bola basket dengan tehnik-tehnik hebat yang mereka miliki. Kedua tim bertanding secara semangat dan mereka sama-sama optimis untuk menang. Bahkan tadi sempat terjadi insiden yang menyebabkan salah satu pemain dari SMA Katholik Santo Thomas Aquino cedera.
 Skor kedua tim pun saling susul-menyusul dari waktu ke waktu. Para supporter dari masing-masing sekolah juga tak kalah semangat untuk menyaksikan serta mendukung tim dari sekolah mereka. Teriakan semangat dari pelatih dan para penonton pun terdengar selama pertandingan berlangsung. Hingga pertandingan yang dilaksanakan di lapangan basket SMAN 1 Boyolangu ini dimenangkan oleh SMAN 1 Karangan dengan skor akhir 21-25. Selamat ya buat SMAN 1 Karangan.
            Sementara untuk pertandingan dari tim ketiga ada peserta putra dari SMAN 1 Pakel melawan SMAN 1 Campurdarat. Pertandingan ini juga nggak kalah seru dari pertandingan sebelumnya. Peserta juga cukup piawai dalan mengolah si kulit bundar dengan tehnik-tehnik yang mumpuni. Suport-suport dari pelatih dan penonton juga senantiasa diberikan kepada perserta agar mereka tetap semangat. Pertandingan yang dilaksanakan selama 4 periode ini juga berlangsung sportif  dan tertib.

TANGKAS: Terlihat kedua tim sama-sama ingin memegang bola
Beda pertandingan tim ketiga dari pertandingan tim kedua, adalah salah 1 peserta lebih unggul dalam permainannya, yaitu SMAN 1 Pakel. Bahkan pada detik ke-10 perserta dari SMAN 1 Pakel berhasil mencetak 2 poin dan mereka terus menambah poin-poin dalam permainan. Meskipun peserta dari SMAN 1 Campurdarat agak tertinggal, mereka terus berusaha mengejar ketertinggalan mereka dengan optimis dan semangat. Walau pada akhirnya permainan ini dimenangkan oleh SMAN 1 Pakel dengan skor 19-10. Tetap semangat ya buat kalian!

Panasnya Hari Pertama #SMUBOYCUP16

Posted by : Unknown
Date :Selasa, 04 Februari 2014
With 0komentar
Tag :

Opening Ceremony SBC & SBCJ 2K14

| Senin, 03 Februari 2014
Baca selengkapnya »
         
            
 TULUNGAGUNG-Apa kabar smaboyers!!! Semoga fine-fine aja ya ;) . Did you know? Hari ini (3/02) adalah hari spesial buat SMAN 1 BOYOLANGU (SMABOY), karena hari ini adalah hari perayaan SMABOY yang ke-40. Happy Birthday ya SMABOY:)
         Seperti tahun-tahun sebelumnya, sebagai perayaan ultah SMABOY, sekolah yang beralamat di Jl.Kimangun Sarkoro, Beji, Boyolangu, Tulungagung ini mengadakan event yang bergengsi yaitu Smaboy Basketball Competition (SBC) yang ke-16 dan SMABOY juga mengadakan event SBC bagi siswa-siswa SMP yang disebut dengan Smaboy Basketball Cup Junior (SBCJ). Walaupun event SBCJ ini baru diadakan selama 2 tahun, tetapi peminatnya tak kalah banyak dari SBC.

Opening Ceremony SBC & SBCJ 2K14

Posted by : Unknown
Date :Senin, 03 Februari 2014
With 0komentar

Jadwal pertandingan pertandingan Smuboy Cup Junior (SBCJ) 2..

| Minggu, 02 Februari 2014
Baca selengkapnya »
  Jadwal pertandingan pertandingan Smuboy Cup Junior (SBCJ) 2.

Maaf jika belum lengkap jadwal :D
 Kami dari tim MUSE5 minta maaf :D

No.
Tanggal
Jam ke
Sekolah
Keterangan
1.
Kamis
6 Februari 2014
1
SMPN 1 Ngunut
Vs
SMPK Yos Soedarso
Putri
2.

2
SMPN 1 Kauman
Vs
SMPN 1 Ngunut
Putra
3.

3
SMPN 1 Kedungwaru
Vs
SMPN 1 Pakel
Putra

Jadwal pertandingan pertandingan Smuboy Cup Junior (SBCJ) 2..

Posted by : Unknown
Date :Minggu, 02 Februari 2014
With 0komentar

Jadwal pertandingan SBC

|
Baca selengkapnya »
Pertandingan Smuboy Cup (SBC) ke-16 dimulai hari ini. Pertandingan-pertandingan yang pastinya akan berlangsung seru dari laga pertama sampai di final party nantinya. Untuk itu rugi jika kalian-kalian tidak melihat dan mengikuti setiap pertandingan nantinya yang akan berlangsung di lapangan basket SMAN 1 Boyolangu mulai pukul 15.00 WIB

         
   Jika kalian belum mengetahui jadwal pertandingannya, maka jangan panik. Jangan sampai frustasi sampai minum baygon di kamar mandi. Kami karena mungkin bisa dibilang “sedikit” baik hati, maka pada kesempatan kali ini kami mau meng-share seputar jadwal SBC ke-16 ini. Ini dia :


No.
TANGGAL
JAM KE
SEKOLAH
KETERANGAN
1.
SELASA,
4 Februari 2014
1
SMAN 1 Karangan
VS
SMAN 1 Campurdarat
Putri
2.

2
SMAK ST. Aquino
VS
SMAN 1 Karangan
Putra
3.

3
SMAN 1 Pakel
VS
SMAN 1 Campurdarat
Putra
4.
RABU,
5 Februari 2014
1
SMAN 2 Blitar
VS
SMKN 2 Boyolangu
Putra
5.

2
SMKN 2 Boyolangu
VS
SMAN 2 Trenggalek
Putri
6.

3
SMKN 1 Boyolangu
VS
MAN 2 Tulungagung
Putra
7.
JUM’AT,
7 Februari 2014
1
SMAN 1 Gondang
VS
SMAN 1 Kedungwaru
Putri





          PERLUDIKETAHUI !!!  Jadwal dapat ditunda jika terjadi hujan !!!!!!
jam pertama dimulai pada pukul 15.00 WIB. Jam kedua, dimulai pada pukul 16.15 WIB. Dan jam ketiga dimulai pada pukul 17.30 WIB.

trima kasih :D
slam dari admin MUSE5

Jadwal pertandingan SBC

Posted by : Unknown
Date :
With 0komentar

Nama admin MUSE5

| Sabtu, 01 Februari 2014
Baca selengkapnya »

1.Nama : Arina Dea Putri
   Umur  : 14 Tahun
   Journalist I







 2. Nama :  Difna Fathul A.
    Umur  : 16 Tahun
    Jounalist II (posting,co-writer)



3.Nama : Irvantio Danang S.R
   Umur : 15 Tahun
   Layouter

                           






 4. Nama : Veny Febryanti
     Umur :
     Journalist III (Writer)













5. Nama : Yogie Irvanda S.
    Umur  : 17 Tahun
     Potographer

Nama admin MUSE5

Posted by : Unknown
Date :Sabtu, 01 Februari 2014
With 2komentar
Next
▲Top▲